PALOPO, RADIOALMARKAZ.CO.ID — Wali Kota Palopo Naili Trisal menerima audiensi dari Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan di Ruang Kerja Wali Kota Palopo, Senin (3/11/2025).
Pertemuan ini membahas upaya kolaborasi antara Pemerintah Kota Palopo dan BKKBN dalam memperkuat sinergi percepatan penurunan stunting serta implementasi program Quick Wins Kementerian PPN/Bappenas dan BKKBN.
Dalam audiensi tersebut, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan diwakili oleh Ketua Tim Kerja Bina Peran Serta Masyarakat, IMP serta Humas dan Informasi Publik, serta Ketua Tim Kerja Bina Ketahanan Keluarga Balita, Anak, dan Ketahanan Keluarga. Turut hadir pula Kepala OPD KB Kota Palopo dan Ketua SPPG Kota Palopo.
Wali Kota Palopo, Naili menyambut baik langkah BKKBN dalam memperkuat koordinasi lintas sektor untuk menekan angka stunting di daerah. Menurutnya, program Quick Wins menjadi bagian penting dari strategi nasional percepatan penurunan stunting yang perlu diimplementasikan secara terukur di tingkat daerah.
“Pemerintah Kota Palopo berkomitmen mendukung penuh program strategis BKKBN, khususnya dalam pencegahan dan penurunan stunting. Kami ingin memastikan seluruh anak-anak Palopo tumbuh sehat dan menjadi generasi unggul,” ujar Naili.
Sementara itu, perwakilan BKKBN Sulsel menyampaikan bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan BKKBN menjadi kunci keberhasilan program Quick Wins, yang fokus pada penguatan ketahanan keluarga, peningkatan kualitas layanan, serta pemberdayaan masyarakat.
Melalui audiensi ini, diharapkan terjalin kerja sama yang lebih solid antara Pemerintah Kota Palopo dan BKKBN dalam mewujudkan target nasional penurunan stunting, sekaligus mendukung visi pembangunan manusia unggul di Kota Palopo. (*)
									

											






