MAKASSAR, CREATIVENEWS – Generasi muda (Gen Z) mendapat pembekalan terkait literasi keuangan, dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan menggelar acara Digination Makassar 2024, program literasi keuangan, khususnya bagi genederasi muda di Baruga Baruga Siamaseang, Universitas Islam Makassar (UIM), Jumat (18/10).
Hasan Fawzi, Anggota dewan Komisioner OJK dan Kepala Eksekutif Pengawasan Inovasi Telnologi Sektor Keuangan , Menegaskan pentingnya meningkatkan pemahaman masyarakat, terutama generasi muda, terhadap inovasi di sektor keuangan digital.
” Tujuannya tidak lain, kita ingin mendorong terus peningkatan literasi, tapi sekarang di segmen yang sangat khusus, yaitu financial,
digital, dan innovation. Inovasi keuangan digital, yang secara umum memang tingkat literasinya masih harus mengejar, karena masih dibawah literasi secara umum tentang keuangan kita, ungkapnya.
Hasan Fawzi menyampaikan terima kasih kepada Rektor dan pihak kampus UIM karena memberi OJK berkesempatan menghadirkan Digination Makassar 2024. Apalagi tujuannya tidak lain, untuk mendorong terus peningkatan literasi.
” Tapi sekarang di segmen yang sangat khusus, yaitu financial, digital, dan innovation. Inovasi keuangan digital, yang secara umum memang tingkat literasinya masih harus mengejar, karena masih dibawah literasi secara umum tentang keuangan kita.
“Nah kegiatan hari ini kalau di lihat kami targetkan secara khusus kepada adik-adik mahasiswa-mahasiswi yang terutama masuk dalam kelompok Gen Z. Karena Gen Z ini
sebetulnya modal ke depan kita semua, di mana mereka yang lahir di zamannya, lekat kesehariannya dengan pendekatan teknologi baru yang juga menawarkan layanan dan inovasi di sektor keuangan, tuturnya.
Ditempat yang sama Kepala OJK Sulselbar, Darwisman, mengatakan bahwa OJK berkomitmen untuk memperluas jangkauan program literasi keuangan digital ini.
“Kegiatan ini juga akan terus dilaksanakan di seluruh daerah agar semakin banyak masyarakat yang memahami keuangan digital,” ungkapnya.
Digination Makassar 2024 diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat ekosistem keuangan digital di Indonesia. Dengan pesatnya perkembangan inovasi keuangan seperti aset kripto, fintech, dan blockchain, literasi yang baik akan membantu masyarakat, khususnya kaum muda,
memanfaatkan peluang di era digital dengan bijak.
Acara ini juga diharapkan dapat mendorong inklusi keuangan yang lebih luas di Indonesia. Para peserta akan diberikan pemahaman komprehensif tentang berbagai inovasi keuangan digital dan bagaimana cara menggunakannya secara tepat.
Dukungan dari OJK, UIM, dan para pemangku kepentingan lainnya menjadikan Digination Makassar 2024 sebagai langkah penting dalam membangun generasi yang semakin paham dan siap menghadapi tantangan di dunia keuangan digital
Rektor UIM, Prof. Muammar Bakry, berterima kasih kepada OJK yang memilih kampus UIM sebagai salah satu kampus untuk memberikan pembelajaran tentang Literasi Keuangan.
“Pemahaman awal yang dilakukan hari ini kita
harapkan dibawa, diingat terus, sehingga pada saat mereka menjadi bagian dari masyarakat, mereka akan bisa menjadi konsumen yang bijak, menjadi inovator yang ikut meramaikan dan mendorong pertumbuhan industri keuangan digital.
Terutama di sektor keuangan, maupun dapat menjadi para inovator entrepreneur muda yang menghadirkan kemudahan dan layanan yang lebih baik dengan pendekatan inovasi teknologi.