MAKASSAR, CREATIVENEWS – Bank Indonesia Wilayah Sulawesi Selatan menggelar World Book Day di Baruga Phinisi, lantai 4 Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan jalan Jendral Sudirman Makassar Jumat 31/5/2024.
Pada World Book Day 2024 itu
Kepala Perwakilan BI Sulsel, Rizky Ernadi Wimanda menyampaikan kontribusi perpustakaan dalam pengerjaan referensi dan koleksi saat ini telah mengalami pergeseran yang sangat signifikan terutama memasuki era digital beserta konsekuensi utamanya yaitu derasnya global informasi.
“Kita bisa lihat dalam peradaban yang terbiasa melakukan pencarian informasi dengan gawai di genggaman menjadikan perpustakaan tidak lagi menjadi sumber utama untuk mencari informasi, hal itu mengharuskan kita untuk dapat cepat beradaptasi dan mengambil langkah kongkret dalam menghadapi perubahan, “Tutur Rizky pada kegiatan World Book Day
Rizki menekankan, Kondisi ini pula yang mendorong kita untuk tidak hanya berusaha beradaptasi tetapi juga menemukan cara baru yang kreatif dan inovatif dalam mendukung visi perpustakaan, B6⁸⁰ank Indonesia yaitu menjadi pusat referensi dan informasi dengan misi mendukung kebijakan bank Indonesia dalam meningkatkan kualitas dan kompetensi sumber daya manusia berbasis pengetahuan.
Plt Kepala Perpustakan Nasional Prof E Aminudin Aziz itu menekankan membangun budaya baca, penting sebelum membangun literasi. Belum lagi budaya membaca yang rendah, kata dia.
Anak-anak di Indonesia memiliki budaya baca. Tetapi buku-buku yang tersedia di sekelilingnya gagal menarik minat. Hal itu disebutnya berdasarkan pengalaman. Semisal saat berkunjung ke perpustakaan SD, buku yang disiapkan malah bacaan berat, “Ujarnya.
Untuk lebih menyemarakkan kegiatan World Book Day 2024 ini, Bank Indonesia bekerjasama dengan Gramedia hadir melalui bazar buku.
Seiring dengan perkembangan teknologi perpustakaan Bank Indonesia di Sulawesi Selatan, berupaya melengkapi layanannya dengan menyediakan layanan secara digital, maupun aplikasj dan saat ini koleksi buku Bank Indonesia. sebanyak 6.400.
Ada banyak kegiatan yang digelar dalam rangka peringatan World Book Day. Di antaranya yakni Insight Talk, sharing sessions bersama penulis buku artis Natasha Risky.(RB)